Magelang – Dalam rangka mendukung kelestarian dan optimalisasi fungsi Perpustakaan MTs Ma’arif Pucang, mahasiswa peserta Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Diponegoro melaksanakan program penataan dan peningkatan layanan perpustakaan pada 24 Juli dan 12 Agustus 2024. Kegiatan ini difokuskan pada pembuatan signage atau petunjuk informasi perpustakaan serta penataan ulang buku bacaan di rak sesuai dengan sistem klasifikasi desimal Dewey.
Kegiatan ini merupakan bagian dari program kerja monodisiplin Zahra Fadhilah Husna, mahasiswa jurusan Ilmu Perpustakaan dan Informasi. Menurut penuturannya, inisiasi kegiatan revitalisasi perpustakaan ini dilatarbelakangi oleh kondisi perpustakaan MTs Ma’arif Pucang yang memiliki banyak koleksi buku bacan namun sangat disayangkan tidak tertatah dan terjamah dengan baik, yang dengan kondisi tersebut menghambat pemustaka dalam mengakses bahan bacaan yang ada.
“MTs Ma’arif Pucang yang mempunyai banyak koleksi buku bacaan, namun belum tertata dengan baik sehingga pemustaka terkadang merasa kesulitan untuk menemukan informasi yang dibutuhkan”. Ungkap Zahra
Penataan ulang buku bacaan dilakukan berdasarkan sistem klasifikasi Desimal Dewey untuk mempermudah temu balik informasi. Sistem ini membantu pemustaka menemukan buku yang diinginkan dengan lebih cepat dan efisien. Dengan penataan yang sistematis, diharapkan koleksi buku di perpustakaan menjadi lebih mudah diakses dan digunakan sesuai dengan kebutuhan pemustaka.
Selain menata buku, mahasiswa KKN juga membuat sejumlah signage yang berisi informasi terkait tata tertib perpustakaan beserta petunjuk klasifikasi pada rak buku.
“Signage ini dibuat dengan tujuan dapat membantu para pemustaka agar lebih memahami aturan yang berlaku di perpustakaan serta memudahkan penggunaan fasilitas yang tersedia”. Tegas Zahra
Anis selaku petugas perpustakaan MTs Ma’arif Pucang menyambut baik inisiatif ini dan merasa sangat terbantu dengan adanya program KKN tersebut.
“Kami sangat terbantu dengan adanya program KKN ini, Dengan adanya penataan ulang buku dan pembuatan signage, perpustakaan kami menjadi lebih tertata dan informatif. Kami berharap program seperti ini dapat terus dilakukan di masa mendatang.” Ujar Anis.
Kegiatan KKN ini diharapkan dapat menjadi langkah awal dalam pengembangan Perpustakaan MTs Ma’arif Pucang sebagai pusat informasi yang modern dan efisien, sekaligus menjadi inspirasi bagi pelaksanaan program-program serupa di masa mendatang.
(zah/sri)